Blog Tentang Mesin Las
Blog Tentang Mesin Las Mengenai Operasional Dan Perawatan Mesin Las.
Wednesday, June 29, 2022
Mengenal Mesin Las Jenis TIG Dan Perlengkapanya
Tuesday, May 11, 2021
FLOW PROSES KELUARAN API PENGELASAN PADA WAKTU MELAKUKAN PENGELASAN.
FLOW PROSES KELUARAN API PENGELASAN PADA WAKTU MELAKUKAN PENGELASAN.
Tahukah kamu pada proses pengelasan itu baik waktu melakukan pengelasan Co2 ataupun pengelasan Tig... ada beberapa tahapan waktu yang terjadi, sehingga dari hasil pengelasan itu menjadi smooth dan bagus hasilnya.
Baik, sekarang saya ingin berbagi mengenai proses keluarnya api pengelasan dari mulai di ON sampai di OFF nya api pengelasan tersebut.
Tahapan tersebut terdiri dari :
1. Initial Current (awal pada ampere pengelasan)
2. Base Current (Ampere sebenarnya yang digunakan untuk pengelasan)
3. Cratter Filler (Membuat tambahan waktu dan ampere pada akhir pengelasan)
Berikut penjelasanya :
◾Pertama adalah Initial Current, initial current berfungsi untuk mengurangi lonjakan keluaran api pengelasan pada saat awal di ON dengan menekan Hand Swith, api yang keluar akan merambat naik dari kecil dulu sesuai dengan waktu yang di set pada knop initial current. contohnya saya set dengan ukuran 3 cycle waktunya, maka api akan merambat naik menjadi besar selama 3 cycle tersebut sampai besarnya ampere sama dengan yang di set pada Base Current.
◾Kedua adalah Base Current, Base Current disini adalah besarnya ampere yang dibutuhkan untuk melumerkan material yang akan di las tersebut, misalnya sebesar 200A.
◾Ketiga adalah Cratter Filler, Cratter Filler tersebut fungsinya membuat pengisian pada ujung dari akhir pengelasan sehingga tampilan dari permukaan pengelasan menjadi lebih bagus hasilnya. untuk lebih jelasnya Baca CRATTER FILLER PADA MESIN LAS
Saturday, February 22, 2020
Perbedaan jenis jenis gas yang dibutuhkan untuk pengelasan listrik
Friday, February 15, 2019
Weld Checker Dan Pressure Mate untuk Perlengkapan Setting Parameter Spot Welding
1. Welding Checker ( Alat Pengukur Besarnya Welding Ampere, dll).
Welding Checker fungsinya sebagai alat untuk mengukur berapa besar Arus Ampere (Welding Ampere) yang keluar pada ujung electrode sewaktu proses pengelasan, untuk mengukur lamanya pengelasan (Welding time) dan untuk mengukur Waktu Turunya Elektrod (Squeeze Time).Apa itu Welding Ampere, Welding Time dan Squeeze Time, anda bisa lihat dan klik link ini 👉 : Tentang Mesin Spot Welding
- Contoh Weld Checker (Model Pocket).
Contoh - Welding Checker (Model Pocket) |
- Dan contoh Weld Checker (Model Portable)
Contoh - Welding Checker (Model Portable) |
2. Pessure Mate (Alat Pengukur Tekanan Angin) pada Spot Welding.
Pressure Mate fungsinya sebagai alat untuk mengukur berapa besar tekanan Angin yang dihasilkan pada ujung Electrode dibagian Welding Spot. Tekanan Angin tersebut sangat berpengaruh pada waktu pengelasan, jika tekanan angin yang dihasilkan pada ujung elektrodenya terlalu kecil maka pada waktu pengelasan akan terjadi banyak spater dan kurang kuat untuk hasil lasnya. Dan sebalikya jika tekan angin terlalu besar maka pada waktu pengelasan akan menbutuhkan Ampere yang besar untuk memanaskan area pengelasan dan hasilnya juga kurang maksimal karena banyak energi yang terbuang.Umumnya setiap maker dari mesin Spot Welding akan memberikan informasi mengenai standar setting yang umum pada buku manualnya dan data tersebut bisa di jadikan sebagai acuan, dan ukuran tersebut akan ada selisih pada aktualnya tetapi tidak terlalu jauh hasilnya, mungkin bisa lebih besar sedikit atau bisa lebih turun dari angka yang tertera pada buku manualnya, itu dikarenakan perbedaan suhu disetiap tempat dan hasilnya akan berbeda pula, selain itu juga disebabkan karena spek material yang akan di las belum tentu sama.
Monday, October 15, 2018
Mesin Las Trafo Elektrode (Mesin Las Stick Transformer)
Bagian bagian dari Mesin Las Elektrode |
Mengenal Mesin Las Jenis TIG Dan Perlengkapanya
Blog tentang mesin las ingin berbagi mengenai Mesin Las listrik jenis TIG Dan Perlengkapanya. Mesin las listrik jenis TIG hanya ...